Kamis, Juli 12, 2007

DEATH

KEMATIAN
(Setiap makhluk yang bernyawa pasti merasakan mati)
(QS. Ali Imran:185)


11 Juli 2007. 22.00 WIB
Kecelakaan maut di Purworejo, Jawa Tengah menewaskan komedian Taufik Savalas.

12 Juli 2007.
Berita kematian sang komedian baru ku dengar sekitar jam 09.00 pagi lewat tayangan infotainment yang sudah telat kulihat.
Untunglah setelah itu ada acara yang memang khusus menayangkan kematian Taufik.

Inna lillahi wa inna illaihi rojiun.
Semua milik Allah dan akan kembali kepada Allah.

Bangkai mobil Kijang yang ditumpangi Taufik, truk Fuso yang melindas Kijang, mobil ambulans yang membawa jenazah Taufik dari tempat kejadian ke rumah sakit, sampai ciuman sang Manager Taufik diperlihatkan satu bersatu dan beberapa dari kejadian itu diulang-ulang untuk mengimbangi si Narator.

Murni.
Ternyata rasa sebagai manusia itu masih ku miliki.
Ketika melihat dokumentasi Taufik dengan aktivitas sosialnya mengunjungi korban banjir di Jakarta, air mataku tumpah.
Tayangan dengan Taufik sebagai sentralnya itu bukan rekayasa. Baik kamera maupun si sentral.
Tanpa jaim, dan aku yakin juga bukan air mata buaya, Taufik menangis, disamping sebuah rumah bambu.

Artis. Entertainer.
Sebuah profesi yang paling diminati di negeri ini (apa malah pegawai negeri ya?).
Hanya dengan beberapa jam show, uang begitu cepat di dapat dan tentunya dalam jumlah besar.
Sebuah profesi yang juga punya konsekuensi.
Gaya hidup layaknya bintang.
Serba gemerlap. Baju, tas dan thethek bengek fashion yang harus bermerk. Mobil keluaran terbaru. Rumah megah. Semua bisa di beli (termasuk kebahagiaan kah?).
Tapi tidak dengan Taufik. Pribadi yang sederhana jika dibanding dengan entertainer lainnya.

Selamat jalan Taufik. Tuhan punya rencana hebat dibalik kematianmu.
Untuk anak dan istrimu, keluarga besarmu, teman-temanmu, dan tentunya aku.
Mengingatkan kita yang masih hidup untuk selalu mengingat mati.
Hanya amal kita yang akan menemani kita ketika tubuh sudah terbujur kaku dan bukan yang lainnya.

Sudahkah kau mempersiapkan itu veeta????????????

1 komentar:

dewi mengatakan...

Jadi inget lagunya Opick yang diputer berulang2 ma footage kecelakaannya Taufik Savalas...